Natuna, leadernusantara.com- Bupati Natuna, bersama Forkopimda menghadiri Upacara Hari Bhayangkara Ke -78 Tahun 2024. Senin, 1 Juli 2024. di lapangan Polres Natuna Air Mulung, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Ranai, Natuna.
Pada Hari Bhayangkara Tahun 2024 ini mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.
Bupati Natuna mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-78 semoga Korps Bhayangkara semakin sukses dan dipercaya oleh masyarakat.”ucap Siswandi.
Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa bertindak sebagai Inspektur Upacara dengan total IV Kompi barisan.
Sebagain rangkaian acara juga diperlombakan beberapa pertandingan, diantaranya, lomba Gasing Kapolda Cup 2024. Lomba Domino, serta Jalan santai pada Kamis 4 Juli 2024 di Pantai Piwang Ranai.
Pemberian piagam penghargaan untuk anggota personil yang berprestasi
oleh Kapolda Kepri.(her)
Discussion about this post