Padang Pariaman (leadernusantara.com) – Anggota DPRD Kabupaten Padang Pariaman yang merakyat, Syafrizal.A.SH rela mengeluarkan uang pribadi untuk kepentingan masyarakat membiayai pembersihkan jalan Gunung Tiga yang tertimbun lonsor beberapa waktu lalu.
Ketika dikonfirmasi awak media ini pada tgl 5 Nopember 2018, melalui aplikasi Wa Phonsel syafrizal, terkait pembersihan badan jalan yang tertimbun tanah lonsor beberapa waktu lalu, sehingga akses jalan tertutup tidak dapat dilalui masyarakat.
Menurut Syafrizal.A.SH, “Dirinya sudah mencoba untuk menghubungi Dinas terkait untuk membersihkan Badan Jalan Gunung Tigo yang tertimbun Lonsor, namun sangat disayangkan, dinas tersebut mengatakan tidak ada anggaran dari APBD Kabupaten Padang Pariaman,” ungkapnya.
Sedangkan akses Jalan tersebut, harus diperbaik sesegera mungkin, karena jalan itu sebagai penghubung Nagari Gunung Padang Alai dengan Tandikek, dengan jarak tempuh tidak begitu jauh, kalau melalui Pariaman sangat jauh sekali, sebutnya.
Maka dari itu kata Syafrizal.A.SH, “Saya ambil nasiatif untuk mendatangkan Eskapator dari Padang untuk membersihkan reruntuhan Tanah lonsor yang menimbun badan Jalan tersebut, dengan biaya pribadi saya sendiri” katanya.
Pada Tanggal 4/11, Eskapator bekerja dari pukul 08 pagi hingga pukul 05 sore, Alhamdulilah dalam waktu dekat ini pekerjaan membersihkan badan jalan akan selesai, sehingga akses jalan dapat dilalui masyarakat kembali, sebutnya.
Syafrizal.A.SH merupakan putra Nagari Gunung Padang Alai, berhasil diantarkan masyarakat ke lembaga legislative Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat, priode 2014-2019, konsisten dengan janjinya untuk menampung aspirasi masyarakat, dapil asal pemilihannya.
Sosok Syafrizal.A.SH terdiri dari keluarga sederhana, suka bergaul, ramah dengan masyarakat tanpa pandang bulu di Nagari Gunung Padang Alai kecamatan Limo Koto Timur, Kabupaten Padang Pariaman.
Sebelum menduduki Kursi Lembaga Legislaitive Safrizal.A.SH dipercaya masyarakat menduduki jabata Wali Nagari Gunung Padang Alai, di Kecamatan Limo Koto Timur.
Perbincangan masyarakat yang tertangkap pada awak media ini, di salah satu warung kopi Pasar Padang Alai, “ Safrizal itu patut kita dukung dan dipilih menjadi wakil rakyat, untuk menampung aspirasi kita di DPRD, dan lagi orangnya baik, tidak sombong”, sebut masyarakat itu bercerita.
Ketika berita ini dipostingkan, awak media ini belum berhasil konfirmasi dengan dinas terkait, bidang penangan tanah lonsor yang menutup badan jalan akses masyarakat berlalu lalang setiap saat. (edi)
Discussion about this post