Sicincin, (Leadernusantara.com) – Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis (JKA) bersama Wabup Rahmat Hidayat tinjau langsung terhadap keluhan masyarakat, terkait saluran drainase yang sering tersumbat di jalan raya Padang-Bukittinggi. di depan Masjid Taqwa Sicincin hingga simpang tugu, pada Selasa (4/3/25).
Pada saat ini banyak warga keluhkan banjir yang kerap melanda ketika saat musim hujan turun, hingga menggenangi wilayah sekitar masjid dan jalan raya sampai simpang tiga arah Pariaman tepatnya daerah Sungai Sariak.
Menurut Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis, bahwa masalah ini sering kali disampaikan oleh warga setempat maupun pwarga perantau yang pulang kampung.
Menanggapi hal tersebut, Bupati John Kenedy Azis menginstruksikan kepada Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) untuk segera melakukan tindakan preventif dengan pengerukan saluran air agar bisa mengalir dengan lancar, hingga Air tidak menggenangi daerah tersebut.
Lebih lanjut, ia meminta kepada Kadis PUPR untuk berkoordinasi dengan pihak Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) atau PUPR Provinsi Sumbar, agar permasalahan ini dapat segera teratasi dan tidak mengganggu kenyamanan masyarakat setempat.
“Kami berharap saluran air yang tersumbat ini segera diperbaiki, agar permaslahan banjir tidak lagi meresahkan warga,” tegas John Kenedy Azis. (Leader)
Discussion about this post