Tanjungpinang (leadernusantara.com) – Para pedagang di pintu keluar Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura mendadak heboh, Pasalnya Plt Gubernur Kepri, Isdianto Borong Otak-otak dan Keripik milik pedagang di Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang. Pada Kamis 30 Januari 2020.
Pada saat itu Plt. Gubernur mendadak berjalan kaki dari Gedung Daerah ke pelabuhan, Sri Bintan Pura, membeli otak-otak dan keripik pisang membuat para pedagang bahagia, karena barang dagangannya habis terjual.
“Buk, kalau seratus saya beli, berapa duitnya,” tanya Isdianto pada ibu pedagang otak otak. Satu buah otak-otak dihargai Rp 1000. Ada setidaknya delapan lapak pedagang otak-otak, yang dagangannya diborong Isdianto. Masing-masing lapak dibeli dagangannya Rp 100 ribu.
Isdianto juga memborong keripik Pisang dan Ubi Singkong, keripik daun Bayam yang dijajakan, membuat para Ibu-ibu merasa senang, kemudian minta berfoto bersama Plt Gubernur Kepri. Isdianto juga disambangi para penarik transport atau angkot, yang mengaku semakin sepi penumpang.
Para tukang ojek juga tak mau kalah, ikutan curhat. Masing-masing kemudian kebagian Rp 50 ribu. Pagi itu Isdianto memang lebih memilih berjalan kaki untuk melakukan inspeksi mendadak, ke Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura.
“Ayo kita jalan saja, biar sehat,” ajak Isdianto pada awak media. Tampak Kadis Kesehatan, Tjetjep Yudiana dan Kadis Pendidikan, Muhammad Dali juga ikut berjalan. Selama berjalan kaki, Isdianto banyak bergurau dengan awak media.
Sepulang dari Sidak tersebut, awak media kebagian buah tangan otak otak dan aneka keripik yang diborong Isdianto. Sebelumnya Isdianto menggelar coffee morning bersama awak media cetak, eletronik dan media online di Gedung Daerah. Sumber Kominfo. (leader)
Discussion about this post